Sunday, February 9, 2020

Cara Tepat Mengatasi Masalah Perselingkuhan Antar Karyawan

Dias Akhmad  |  at  February 09, 2020  |   | 

Lingkungan kerja yang kondusif akan membuat kinerja perusahaan menjadi maksimal. Namun ada kalanya kondisi tersebut diusik oleh berbagai issue negatif, salah satunya issue perselingkuhan antar karyawan.

Perselingkuhan bisa terjadi karena berbagai sebab dimana hal tersebut bisa terjadi di luar area kendali kita. Adanya perselingkuhan kemudian menjadi gunjingan banyak karyawan dan menyebabkan kondisi tidak kondusif yang sangat mungkin akan memperngaruhi kinerja, baik secara pribadi maupun tim.


Jika kita sebagai HR tidak memberikan sanksi atau pembinaan, hal itu sama artinya dengan pembiaran, atau bahkan kita bisa dianggap mengizinkan perselingkuhan itu terjadi.

Pertanyaannya, sebagai HR, apa yang bisa kita lakukan?

Berikut beberapa hal yang bisa kita lakukan untuk mengatasi masalah perselingkuhan antar karyawan:

1. Panggil karyawan yang dituduh atau terbukti melakukan perselingkuhan
2. Tegaskan tentang norma, nilai agama, etika dan profesionalisme
3. Sampaikan kepada karyawan bahwa hubungan tersebut harus dihindari di perusahaan
4. Siapkan pernyataan dari karyawan apabila masih melakukan perselingkuhan dan diketahui rekan kerja
5. Tutup semua kemungkinan yang bisa membuat karyawan kembali melakukan perselingkuhan.

Hal yang paling penting di sini adalah bergerak cepat saat issue perselingkuhan mulai terdengar. Jangan menunggu lebih lama.

Jika perselingkuhan tersebut juga terbukti dibarengi dengan tindakan asusila, maka langkah pemutusan hubungan kerja bisa dilakukan dengan catatan, klausa asusia telah diatur dalam Perjanjian Kerja (PK) / Peraturan Perusahaan (PP) / Perjanjian Kerja Bersama (PKB).

Semoga bermanfaat.

Cara Tepat Mengatasi Masalah Perselingkuhan Antar Karyawan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: DiyaRF